Jumat, 08 Maret 2013

UPTD BINA PENGELOLAAN SEKOLAH
KECAMATAN BANGKO PUSAKO



Pendidikan merupakan hal terpenting untuk membentuk diri seseorang menjadi seseorang yang lebih hebat dari yang lainnya. Tampat menempah diri tersebut salah satunya adalah sekolah. Sedangkan  Sekolah adalah lembaga pendidikan formal yang terstruktur yang berjenjang yang meliputi Taman Kanak-Kanak dan Sekolah Dasar, Sekolah Menegah Pertama dan sekolah Menengah Atas hingga perguruan tinggi.
Untuk itu di setiap daerah didirikanlah sekolah-sekolah. Untuk mengelola sekolah-sekolah tersebut maka dibentukalah sutu organisasi yaitu Dinas pendidikan yang di tempatkan di kabupaten kota. Sebagai perpanajangan tangan Dinas Pendidikan dikecamatan maka dibentuk pula organisasi yang disebut dengan UPTD Bina Pengelolaan Sekolah.
Sesuai dengan Peraturan Daerah Kabupaten Rokan Hilir No.12 Th. 2007 tentang pembentukan Organisasi, Kedudukan dan Tugas Pokok Dinas Daerah Kabupaten Rokan Hilir, dan Peraturan Bupati Rokan Hilir No.18 Th.2009, maka dibentuklah organisasi UPTD Bina Pengelolaan Sekolah Kecamatan Bangko pusako.
Unit Pelaksanaan Teknis Dinas (UPTD) Bina Pengelolaan Sekolah Kecamatan Bangko pusako adalah perpanjangan tangan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Rokan Hilir. Kepala UPTD adalah adalah Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas Bina Pengeloaan Sekolah Pada Dinas Pendidikan Kabupaten Rokan Hilir. Sedangkan sekolah adalah lembaga pendidikan formal yang bernaung di bawah UPTD Bina Pengelolaan Sekolah. 
Selain itu Pendidikan Luar Sekolah adalah Pendidikan Non Formal dan Informal juga baernaung dibawah UPTD Bina Pengelolaan Sekolah. Agar Organisasi tersebut bisa berjalan sesuai dengan yang di harapkan, maka prngelolaan organisasi tersebut harus sesuai dengan harapan sekolah yang membutuhkan pelayanan dari UPTD tersebut. Organisasi yang baik harus mampu mengelola manajemen organisasi tersebut. untuk itu kamu UPTD Bina Pengelolaan Sekolah Kecamatan Bangko Pusako akan berusaha sebaik mungkin dalam melayani Sekolah, Guru-guru dan yang terkait dengan pendidikan. agar pendidikan di kecamatan Bangko Pusako menjadi lebih baik demi menciptakan anak bangsa yang baik dan berkwalitas.